Mengikuti PlayMusic Festival 2023 di Malang

 

Alkisah, setelah bulan Februari lalu saya hadir dan melihat  konser tunggal Tulus sendirian di Yogya, ternyata sepupu saya jealous ingin ikut melihat konser Tulus. sayangnya, karena sudah berlalu, saya tawarkan untuk melihat bersama jika ada konser Tulus lagi. Entah bagaimana, saya ngobrol dengan seorang teman, seorang anak konser,  memberitahu saya, bahwa ada Music festival dengan Tulus sebagai salah satu guest star utamanya, beberapa tamu lainnya antara lain Hivi!, Dikta, Keysa Levronka, Idgitaf, dan penyanyi pendatang baru WakeUp, Iris! yang diselenggarakan di Graha Cakrawala Universitas Negeri Malang, kota Malang. harga tiketnya pun jauh lebih affordable dibandingkan konser tunggal. kebetulan lagi, konser itu dilaksanakan tepat di tanggal kejepit alias long weekend. dilaksanakan hari jumat, 19 Mei 2023.  jadi, sekalian kami liburan di kota malang, kami memesan penginapan dari tanggal 18 Mei 2023 hingga 21 Mei 2023. puas banget!

Setelah deal, kami  memesan tiket konser, penginapan dan tiket kereta untuk pergi ke kota Malang. Alhamdulillah semua berjalan dengan lancar. 

Day 1 (Kamis, 18 Mei 2023)

Kamis pagi, 18 Mei 2023, sekitar jam 06.30 pagi, saya berangkat dari stasiun madiun, sedangkan sepupu saya di jam berbeda berangkat dari kota Mojokerto. sampai kota malang, sekitar jam 10.50 siang. kebetulan saya sudah memesan rental motor untuk kami gunakan dikota malang. tujuan awal saya ke penginepan dulu. saya kira checkin bisa dilakukan jam 12 siang, ternyata baru bisa dilakukan jam 14.00 siang, akhirnya saya cari sarapan dulu sembari membantu teman saya mencarikan penginapan untuk muridnya yang mau ikut lomba di malang juga. 

jam 14.00 siang,  kereta yang sepupu tumpangi ternyata baru datang. sekalian saja saya jemput sepupu dan menemani dia makan siang di IKI WAE, PLAY! Malang, setelah dari  tempat makan, kami langsung ke penginapan untuk istirahat sebentar. 


Malamnya, saya ada janji sama teman kuliah dulu untuk bertemu di Pulosari tepatnya di Kedaishi Ramen.  kami ngobrol asik dari jam  6 sore sampe 9 malam. seru. setelah itu, sepupu ingin  tahu gedung Graha Cakrawala Universitas Negeri Malang, jadi, sekalian saya tunjukkan lokasinya. setelah itu kami kembali ke penginapan untuk beristirahat.


Day 2 (Jumat, 19 Mei 2023)

Kami bersiap untuk mengambil wristband, kami berencana berangkat awal. sepengalaman saya di konser pertama dulu, harus berangkat awal supaya dapat tempat duduk atau posisi didepan tempat konser. Pada konser kali ini, kami memilih untuk duduk di tribun.  terus terang saya tidak sanggup kalau harus berdiri di festival. effortnya besar sekali. apalagi dari konser tunggal tulus kemarin, meskipun saya dapat posisi deret ketiga dari  depan, dan dapat angle pas didepan penyanyinya tapi harus berdesakan dan gerak cepat supaya dapat tempat tersebut. kami mulai beraktifitas sekitar pukul 10.15 langsung menuju lokasi dan menukar wristbrand. Agak kaget, berbeda dengan suasana di konser tunggal, konser festival ternyata jauh lebih lengang dan tidak hectic. suasana penukaran gelang tiket sungguh lancar, sepi, terkendali. agak-agak heran karena ini pengalaman pertama melihat konser musik festival. gate dibuka jam 14.00 akhirnya kami menghabisakn waktu untuk makan, keliling di Matos dan Transmart. tidak terasa jam menunjukkan jam 13.00, sepupu mengajak untuk kembali ke lokasi. Sempat ngemper beberapa saat di lokasi, pun saat itu penonton yang datang tidak terlalu banyak, masih dapat dihitung jari. 

sekitar jam 14.30 siang ternyata semakin banyak yang datang, dan jam 15.00 kami pun berbaris memasuki  gedung. dan ternyata ada pengumuman, tidak boleh membawa makanan dan minuman kedalam area konser. shock. gila ga sih, pas nonton konser tunggal kemarin makan minum pun dibolehkan dibawa asal beli dilokasi konser. untungnya saya sempat menyelisipkan permen ke dalam tas saya,  dan ini membantu banget. konser dilaksanakan pukul 16.00 sore - 23.00 malam. bayangkan saja, selama itu tanpa makan minum. tapi alhamdulillah berkat persiapan yang matang, kami sehat-sehat saja dan kondisi konser sangat kondusif.

selama pergi konser, saya mendengarkan banyak masukan dari teman-teman yang suka pergi konser, apalagi pas konser pertama saya dulu sebagai newbie. Persiapan fisik, utamanya, saya perhatikan sekali.  Bahkan, saya selalu siap sedia koyo cabe untuk ditempel dipunggung dan kaki saya. selain itu minum vitamin B atau neurobion supaya tidak gampang capek. kedengaran konyol, tapi bermanfaat sekali. 

sebelum konser di festival ini, kami sudah makan siang dan minum air sebanyak-banyaknya agar tidak haus ketika mengikuti konser.

Tepat jam 16.00 gate dibuka, sepupu dan saya kebetulan termasuk barisan awal, sehingga memungkinkan kami untuk punya kesempatan dulu masuk ruang konser. karena dapat tribun atas, otomatis kami harus lari belangsatan menaiki tangga, takut kalau tidak mendapat tempat duduk yang oke. kami berlari sampai ngosngosan dan ternyata dapat hasilnya. kami berhasil tiba pertama di bagian tribun atas, dan berkesempatan duduk dibangku depan bawah tengah tepat didepan panggung tempat konser, another nice angle!  jadi disebelah kami duduk, meskipun ada space tangga kebawah tapi sebelahnya lagi tempat para videographer  untuk mengambil gambar para artis yang tampil di panggung. Damn, sungguh beruntung banget kami. sepupu saya pun kegirangan bukan main karena ini konser pertama dia.

Penampilan pertama, 

pukul 16.00-17.00 Dibuka dengan artis pembuka Wakeup,Iris! menyanyikan sekiar 10 lagu.  

pukul 17.00-18.00 ada penampilan idgitaf menyanyikan 5-7 lagu 

pukul 18.00-18.30.00 ada jeda istirahat

pukul 18.30-19.30 ada penampilan keysa levronka menyanyikan 5-6 lagu

pukul 19.30-20.00 ada jeda istirahat

pukul 20.00-21.00  ada penampilan dikta menyanyikan 5-6 lagu

pukul 21.00-21.30 ada jeda istirahat

pukul 21.30-22.00 ada penampilan Hivi! menyanykan 6 lagu

pukul 22.00-22.30 dilanjut dengan penampilan Tulus menyanyikan 6 lagu 

Pukul 22.30 acara selesai.  30 menit terakhir sepertinya digunakan panitia untuk bersih-bersih.

Selama acara dimulai, penonton semakin lama semakin banyak. Acaranya seru, ramai. Sepanjang konser kami lebih banyak bernyanyi dan memvideo, kami jarang mengambil gambar karena kalaupun bisa, gambar kecil dan buram.  Vibesnya, menurut saya, kurang seramai ketika nonton Tulus di Yogya. di saat lagu ngejam pun penonton semua berlonjak dibeberapa bagian lagu dengan hentakan keras. tapi soal penonton yang kompak menyanyi dikonser ini , sungguh luar biasa. 

saya dan sepupu meskipun ada di bagian tribun, tidak perduli, kalau kami teriak-teriak mengikuti lagu yang bergelora sampai suara habis dan serak. kami puas, dan senang, kami berdua menyukai lagu-lagu tulus. tapi, hari itu yang membuat saya berkesan adalah penampilan Hivi! 

HIvi! membawakan konser dengan sangat hidup, seru dan sangat komunikatif dalam membangun kedekatan dengan penonton. saya merasa sangat dihargai. saya ingin sekali melihat konser Hivi jika diberi kesempatan lagi.  bravo hivi! kami sampai dipenginapan sekitar 23.30 malam. capek, tapi senang. beberapa dokumentasi video bisa dilihat disini dan foto dibawah ini :

Foto kami yang kelelahan




Day 3  (Sabtu, 20 Mei 2023)

berhubung tidak mungkin hanya berlibur saja, saya mengikuti semacam seminar untuk kegiatan sekolah di salah satu platfom belajar. sekitar jam 11.00 siang hingga jam 13.00 siang, setelah itu, kami makan siang di MIKANE! salah satu warung makan ramen yang pernah dikunjungi HariJisun. salah satu youtuber korea yang suka meliput kulineria Indonesia.  setelah makan siang, kami pergi membeli oleh-oleh di toko oleh-oleh LANCAR JAYA!  setelah itu kembali ke penginapan untuk meletakkan barang, lalu kami menemui keponakan saya yang kuliah di Malang. bertemu di salah satu Cafe yang menghidangkan kekuean yang cantik dan enak, namanya Mier dessert and Pattiserie. tempatnya sangat estetik, kuenya cantik dan indah, dan kami tanpa sengaja telah melaksanakan afternoon tea ditempat itu. beberapa cake yang kami pesan ada tiramisu, strawberry cheesecake, Red Velvet, Croissant almond fresh baked dan seperangkat chamomile tea dan jasmine tea. sungguh berkelas rasanya. Itu menutup hari ketiga kami di kota malang.


Day 4 (Minggu, 21 Mei 2023)

Kereta saya datang sekitar jam 09.30 pagi, jadi setelah sarapan kami langsung check out. lalu kami pergi ke stasiun dan mengembalikan motor rental yang lokasinya berada tak jauh dari stasiun. sepupu saya harus menunggu agak lama untuk kembali ke Mojokerto karena menggunakan kereta lokal, sedangkan saya yang kereta antar kota harus menempuh perjalanan sekitar 4 jam hingga sampai ke stasiun Madiun. sesampai di madiun sekitar jam 14.00 siang. dan akhirnya sampai dirumah dengan perasaan senang!

Terimakasih atas pengalaman yang luar biasa.

salam, Febriana 

Komentar

Jagawana Kimi mengatakan…
Sejujurnya aku belum pernah nonton konser2 begini, termasuk festival musik. Jadi pengen ih.
Febrianakp mengatakan…
eh iyakah ? seorang kimi belum pernah nonton konser ? mungkin bisa dicoba lain waktu. tentunya dengan musik yang kimi suka.. selamat nonton ya!